Sabtu, 29 Agustus 2009

KEDISIPLINAN DAN KERAPIHAN

KEDISIPLINAN

Kedisiplinan adalah suatu kondisi yang tercipta dan terbentuk melalui proses dari serangkaian perilaku yang menunjukan nilai – nilai ketaatan, kepatuhan, kesetiaan, keteraturan dan ketertiban.

FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEDISIPLINAN

Ada beberapa faktor yang memperngaruhi kedisiplinan.

· Diri sendiri

· Keluarga

· Pergaulan di Lingkungan

MANFAAT KEDISIPLINAN SISWA

Manfaat kedisiplinan adalah membuat siswa menjadi lebih tertib dan teratur dalam menjalankan kehidupannya, serta siswa juga dapat mengerti bahwa kedisiplinan itu amat sangat penting bagi masa depannya kelak, karena dapat membangun kepribadian siswa yang kokoh dan bisa diharapkan berguna bagi semua pihak.

KERAPIHAN

Kerapihan Adalah Meletakan barang yang kita perlukan,sehingga siapapun yang membutuhkan dapat mengetahui letaknya.

MANFAAT KERAPIHAN

Manfaat kebersihan/kerapihan yang baik:

1. Berkurangnya;

- Angka cedera

- Ancaman-ancaman bahaya kebakaran

- Kerugian waktu

2. Tempat berharga teramankan

3. Tempat kerja lebih menyenangkan

KESEHATAN DAN KESELAMATAN KERJA

KESEHATAN DAN KESELAMATAN KERJA DALAM MENGGUNAKAN KOMPUTER

Adapun cara dan posisi duduk yang benar yaitu:

  1. Kaki ditempatkan dengan posisi kaki kiri agak maju dan kaki kanan sedikit agak ke belakang. Kaki tidak sejajar, tapi juga tidak bersilangan atau lutut bersinggungan karena hal ini akan mengakibatkan kaki cepat pegal.
  2. Tangan diletakkan di keyboard dengan posisi yang benar menurut sistem pengetikan mengggunakan sistem 10 jari.
  3. Posisi badan jangan bungkuk, tapi usahakan tegak dan rileks karena dapat menyebabkan kelelahan pada bagian otot, terutama pada pinggang yang mudah lelah
  4. Pandangan mata usahakan ke naskah yang akan disalin/diketik. Jangan terus-menerus melihat ke monitor karena dapat mengakibatkan mata terasa pedas dan bahkan dapat merusak kesehatan mata.

Memperkirakan jarak pandang dengan monitor

Layar komputer setiap saat memancarkan sinar hasil perpendaran berkas elektron di dalam tabung sinar katoda. Kadar radiasi sinar dari layar tersebut harus kita minimalkan, bisa dengan mengatur kontras dan kecerahannya, memasang pelindung radiasi, atau dengan mengatur jarak dengan monitor. Hal ini tidak boleh dianggap sepeleh karena dampaknya akan terasa setelah jangka waktu yang lama. Kamu perlu memperhatikan hal-hal berikut:

  1. Usahakan jarak dari mata ke monitor minimal ½ meter bagi monitor standar.
  2. Gunakan pengaman radiasi monitor jika ada.
  3. Atur resolusi warna dengan baik. Begitu juga dengan kecerahan monitor jangan terlalu terang atau gelap.
  4. Ketika bekerja dengan komputer, penerangan dalam ruangan tersebut haruslah cukup.

Jika aturan tersebut kamu patuhi, minimal kamu telah berusaha untuk mengurangi hal-hal yang mungkin berdampak negatif terhadap kesehatanmu.